Lampu Lava: Gelembung yang Gemerlap

Ayo, kita berkreasi dan mengeksplorasi dunia sains dengan eksperimen lampu lava yang menakjubkan!

Halo, teman Marica! Pernahkah kamu mencoba eksperimen lampu lava? Bayangkan aliran gemerlap lava di gunung berapi yang mengalir begitu deras, sekarang kamu bisa menciptakannya sendiri dengan eksperimen lampu lava yang menakjubkan!

Eksperimen lampu lava adalah aktivitas sains yang meniru fenomena alami aliran lava di dalam gunung berapi. Dalam eksperimen ini, kita bisa menciptakan aliran lava yang bergerak di dalam botol atau gelas dengan mencampurkan beberapa bahan sederhana seperti minyak, air, pewarna makanan dan tablet Alka-Seltzer. Ketika tablet Alka-Seltzer direaksikan dengan campuran minyak dan air dalam satu botol, campuran ini akan menghasilkan gelembung-gelembung gas karbon dioksida. Gelembung-gelembung ini naik ke atas melalui lapisan minyak karena gas yang dihasilkan lebih ringan dari minyak, mirip dengan gerakan lava yang mengalir di dalam gunung berapi. Selain itu, gelembung-gelembung yang naik ini juga membawa warna dari pewarna makanan, sehingga menciptakan efek visual yang menarik, mirip seperti lampu lava.

Gimana? Sangat menakjubkan kan! Apakah kamu ingin mencobanya?

Eitttttts! Sebelum kamu melakukan eksperimen ini, ada beberapa alat dan bahan yang perlu disiapkan. Diantaranya:

  • Air bening
  • Minyak
  • Botol atau gelas transparan
  • Pewarna makanan
  • Tablet Alka-Seltzer


Adapun beberapa kelebihan dari kegiatan eksperimen ini, yaitu:

  • Pemahaman konsep dasar sains
  • Stimulus kreativitas
  • Pengembangan keterampilan motorik halus

Cara Membuat Lava Lamp Keren